Berikut contoh-contoh formulir untuk keperluan pemutakhiran NUPTK atau VerVal
NUPTK 2013 yaitu formulir A01, A02, A03, A04, saya juga berikan contoh
Surat Aktivasi Akun untuk Login Sekolah, contoh tanda bukti Verifikasi
dan Validasi atau VerVal Level 1 dan contoh tanda bukti VerVal Level 2.
Agar bisa membedakannya...berikut gambar dan penjelasannya..
Contoh Formulir A01, bagi PTK yang dinyatakan aktif di sekolah induk dan sekolah sudah terdaftar (terverifikasi).
Contoh Formulir A02, untuk PTK yang berada di sekolah terdaftar namun sudah tidak aktif di sekolah induk (sekolah awal penerbitan NUPTK)
Contoh Formulir A03, untuk PTK yang dinyatakan sekolahnya belum terdaftar (diverifikasi)
Contoh Formulir A04, khusus untuk Pengawas
Contoh Surat Aktivasi Akun untuk Sekolah, untuk registrasi / aktivasi akun sekolah
Contoh Tanda Bukti VerVal Level 1 untuk PTK, sebagai tanda bukti PTK sudah mengisi dan melengkapi berkas prasyarat yang tercantum dalam formulir dan diperiksa oleh Petugas/Admin/Operator Sekolah
Contoh Tanda Bukti VerVal Level 1 untuk Pengawas, sebagai tanda bukti Pengawas sudah mengisi dan melengkapi berkas prasyarat yang tercantum dalam formulir dan diperiksa oleh Petugas/Admin/Operator Kabupaten
Contoh Tanda Bukti VerVal Level 2 untuk PTK, sebagai tanda bukti bahwa PTK sudah mengajukan VerVal berupa KODE VerVal dari PTK, sudah dilakukan verifikasi dan validasi hasil isian PTK oleh Operator, dengan adanya VerVal LV2 ini, maka NUPTK dinyatakan aktif. seperti contoh di bawah ini...
Surat Edaran BPSDMPK-PMP tentang Pemutakhiran NUPTK 2013, kalau yang ini hanya tambahan saja, bahwa pendataan dan pemutakhiran data NUPTK 2013 adalah kegiatan resmi dari BPSDMPK-PMP dan di bawah ini adalah surat edaranya..
Demikian yang dapat saya sampaikan, semoga sukses dalam pemutakhiran NUPTK 2013 ini.
Sumber rodajaman.blogspot.com
Formulir A01/A02/A03/A04, Surat Aktivasi Akun, dan Tanda Bukti VerVal Lv1 / Lv2 Padamu Negeri