Berikut contoh soal UKG Online 2013 Mata Pelajaran Ekonomi,
1. Koperasi yang pendiriannya dilakukan para siswa sebagai sarana pendidikan dan latihan berkoperasi disebut ....
A. Koperasi Serba Usaha
B. Koperasi Mahasiswa
C. Koperasi Sekolah
D. Koperasi Unit Desa
E. Koperasi Karyawan
2. Bisa tidaknya seseorang untuk mengembangkan dan membangun kecenderungan mental sebagai wirausaha adalah ditentukan oleh ....
A. kemauannya sendiri
B. lingkungan tempat tinggal
C. pola asuh orang tua
D. pendidikan formal
E. pergaulan dengan teman-teman
3. Karakteristik wirausaha menurut Mc Celland di antaranya adalah sebagai berikut, kecuali ....
A. keinginan untuk berprestasi
B. keinginan untuk bertanggung jawab
C. preferensi kepada resiko-resiko menengah
D. persepsi kepada kemungkinan hasil
E. sikap tanggap kepada perubahan
4. Manajemen
adalah seni dan ilmu perencanaan, pengorganisaian, pengarahan,
pengkoordinasian dan pengawasan tenaga manusia dengan bantuan alat lain
untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Hal ini merupakan definisi
manajemen menurut ....
A. G.R. Terry
B. A.F. Stoner
C. Oey Liang Lee
D. Manullang
E. Sondang P. Siagian
5. Alasan utama manajemen dibutuhkan dalam suatu organisasi adalah ....
A. untuk memperjelas pembagian kerja
B. untuk menghindari terjadinya kesalahpahaman
C. mencapai efisiensi dan efektivitas
D. untuk mewujudkan impian pimpinan
E. untuk memperjelas tugas dan tanggung jawab
Soal selengkapnya bisa anda download dan anda kerjakan online disini
Soal UKG Online 2013 Ekonomi